Daftar Anime Demons

Daftar Anime Demons menjadi hal yang paling sering di cari bagi pecinta animasi terutama tentang fantasi ataupun yang lain. Daftar Anime Demons juga sering di cari oleh para remaja dan juga orang dewasa. Daftar Anime Demons juga menjadi trending topik bagi kaum adam dan hawa, karna di dalamnya terkadang terdapat unsur romance yang cukup menarik. berikut Daftar Anime Demons yang perlu kamu  ketahui :

Ao no Exorcist

Ao no Exorcist
Anime ini adalah anime pertama yang saya ingat ketika mencoba membuat artikel ini, hal ini mungkin di sebabkan karena anime ini memang bercerita tentang “iblis”.
Pemeran utama dari anime ini bernama Okumura Rin, dia adalah seorang anak yatim piatu yang dibesarkan oleh sebuah gereja.
Rin sebenarnya bukanlah anak biasa, dia adalah anak dari perkawinan antara manusia  dan raja iblis, hal ini membuat  Rin menjadi manusia setengah iblis.
Kenyataan ini dia ketahui saat orang yang membesarkannya di gereja, mati karena serangan iblis. 
Selain mengetahui kenyataan itu, Rin juga mengetahui ada sesuatu yang bernama “Exorcist” dan Rin berusaha untuk menjadi salah satu exorcist tersebut.
Exorcist adalah sebuatan bagi orang yang bertugas membunuh iblis.
Yang jadi masalah adalah, Rin adalah setengah iblis.
Manusia setengah iblis yang berusaha menjadi exorcist, mungkinkah hal ini bisa terjadi ??

Beelzebub

Beelzebub
Beda dengan anime Ao no Exorcist di atas yang mengusung tema “action” anime ini mengusung tema “komedi”.
Bercerita tentang seorang yang bernama Oga Tatsumi, dia adalah seorang  anak SMA yang memiliki kekuatan yang luar biasa
Dia mampu menghajar ratusan orang hanya dengan tangan kosong.
Suatu hari di tepi danau, dia melihat seorang om-om yang mengapung di atas air dan kemudia terbelah (secara harfiah) di depan Oga.
Dari dalam tubuh om-om yang terbelah tersebut muncul seorang bayi berambut hijau.
Bayi ini merupakan anak dari raja iblis, dia di utus untuk menghancurkan bumi, tapi sebelum bisa menghancurkan bumi dia membutuhkan partner.

Dan partner yang mampu menarik perhatian bayi ini adalah orang yang kuat.
Kebetulan karena bayi ini muncul di depan Oga yang memiliki kekuatan yang hebat, bayi ini pun tertarik  dengan Oga.
Semenjak kejadian itu, bayi (bugil) tersebut selalu menempel pada punggung Oga.
Sebenarnya untuk alur cerita anime ini agak loncat-loncat, tapi karena anime ini bergenre utama komedi hal ini bisa di toleransi, mengingat komedi dari  anime ini yang kovlak banget..

  Hataraku Maou Sama!

Hataraku Maou Sama!
Anime ini merupakan salah satu anime yang lumayan terkenal karena memiliki alur cerita yang mudah dicerna.
Anime ini bercerita tentang seorang raja iblis yang hampir kalah saat bertarung dengan para pahlawan yang menyerangnya.
Karena merasa terpojok, akhirnya raja iblis dan pelayannya memutuskan untuk melarikan diri ke dimensi lain, dan kebetulan dimensi yang lain tersebut adalah jepang era modern.
Di dunia ini sang raja iblis kehilangan kekuatannya, salah satu perubahan drastis yang dialami oleh raja iblis ini adalah menyusutnya otot-otot yang dimilikinya dan kekuatan sihir yang dia miliki sangat sedikit.
Karena kekuatan sihir yang terlalu sedikit ini, sang raja iblis tidak bisa berbuat banyak.
Raja iblis yang juga butuh makan ini, akhirnya berusaha hidup di jepang yang terkenal dengan “biaya hidup yang mahal” dengan cara bekerja di sebuah restoran cepat saji.
Hmppp mungkinkah sang raja iblis ini bisa kembali menjadi raja iblis ??? atau malah menjadi pelayan di restoran cepat saji selamanya ?

Soul Eater

Soul Eater
Sebenernya unsur “demon” dari anime ini tidak terlalu kental.
Anime ini bercerita tentang Maka Albarn, soerang “meisters” yang berusaha menjadikan senjata yang dia miliki menjadi “death scythe”
Untuk  menjadi death scythe, partner yang juga senjata milik Maka yang bernama Soul Eater Evans harus memakan 99 “jiwa yang akan berubah menjadi iblis” dan 1 “jiwa penyihir”.
Saat Maka dan Soul Eater Evans sibuk memburu jiwa-jiwa jahat tersebut, ada kejahatan yang sedang berusaha “bangkit” dan menenggelamkan dunia dalam kegilaan.
Dan dia bernama Kishin Ashura.
Dia adalah seorang iblis yang terbentuk dari ketakutan, dia memiliki kekuatan yang teramat besar bahkan mampu menyaingi seorang dewa kematian.
Pada saatnya nanti, Maka, Soul Eater Evans dan teman-temannya akan berhadapan dengan “iblis” ini, dan menentukan masa depan dunia yang sudah berada di ujung tanduk.
 Maouyuu Maou Yuusha
Maoyuu Maou Yuusha
Anime ini merupakan salah satu anime fantasy yang alur ceritanya lumayan seru, yaitu tentang politik kerajaan.
Anime ini bercerita tentang seorang pahlawan yang berusaha untuk membuat dunia yang damai dengan cara membunuh raja iblis.
Dia berangkat sendirian untuk mencapai tujuan tersebut.
Tapi sesampainya di istana raja iblis, sang pahlawan terkejut karena sang raja iblis ternyata perempuan cantik.
Dan sang raja iblis-pun ternyata sudah menunggu kedatangan sang pahlawan tersebut, dia menunggu bukan untuk bertarung melainkan untuk berunding.
Walaupun dengan “dialog” yang agak kovlak dan agak ga jelas, akhirnya mereka mencapai suatu kesepakatan.
Dari sini, sang pahlawan dan raja iblis mulai hidup bersama (sementara) di sebuah desa yang tenang.
Tapi tentu saja anime ini memiliki “konflik” di dalamnya,  dan saya yakin kamu akan sangat suka dengan alur cerita dari anime ini.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Daftar Anime Demons"

Posting Komentar